Notification

×

Kode Iklan Disini

IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Bursa Mobile

Website Instan

Jelang Lebaran, Pedagang Bunga Tabur Serbu Pasar Serpong, Tangerang Selatan

Selasa, 09 April 2024 | April 09, 2024 WIB Last Updated 2024-04-20T10:09:37Z
Foto : Pedagang Bunga tabur, Pasar Serpong, Tangerang Selatan
 

Serpong, Tangerang Selatan (09/04/2024). Memasuki hari terakhir ramadan ke 29, Barisan pedagang kembang tabur memadati area Lapak Pasar Serpong, sejak H-4 IdulFitri.


Para pedagang kembang tabur biasa menjajakan dagangan mereka sejak pagi buta hingga menjelang Magrib.


Terpantau sejak pukul 10.00 WIB, pedagang bunga tabur masih memadati area pasar Serpong.


Dari laporan para pedagang, volume pengunjung pasar Serpong sedikit lebih lenggang dari lebaran tahun 2023, disebabkan karena besarnya antusias pemudik yang pulang kampung lebih awal.


Seperti yang dikeluhkan Iyam (55), pedagang Bunga tabur musiman ini merasakan dampak yang cukup signifikan dibanding tahun-tahun sebelumnya.


"Dulu mah, orang lewat tangga aja sampe ga bisa lewat, sekarang mah biasa aja, lancar-lancar aja," ungkapnya.


Lain halnya dengan Sawi (65), pedagang tetap bunga tabur senior yang memang setiap hari berjualan, beliau memaparkan bahwa H-1 IdulFitri justru lebih ramai ketimbang H-2 dan 3 IdulFitri, 


"Kalo rame mah Alhamdulillah, lebih rame hari ini, deket-deket lebaran, biasanya jam sepuluh, nambah lagi stok, sekarang nyisa," ujar Sawi saat ditemui 


Namun, Sawi (65) juga menambahkan, banyaknya pedang musiman juga memengaruhi akselerasi daya jual bunga tabur saat ini.


Selain bunga tabur, para pedagang juga menjual kapur sirih, kemenyan, tembakau, lisong, serta Air mawar untuk keperluan ziarah makam.


Untuk satu kantong bunga pihong beserta campuran urisan rampai atau daun pandan dibanderol 5 ribu rupiah perbungkusnya, untuk air mawar biasa dijual 20-30 ribu rupiah perbotol.


Seperti halnya Encop (55), Ibu dua anak ini biasa menyetok Air Mawar serta Daun pandan wangi seminggu sebelum menjelang H-3 IdulFitri, untuk ia jajakan di pasar Serpong Tangerang Selatan.


Encop juga mengeluhkan selain banyaknya jumlah pedagang yang memadati area pasar Serpong, faktor lokasi strategis juga menjadi penentu ramainya pembeli saat hari pasar lebaran.


"Cari lapak itu susah, kadang kita udah dapet yang enak, tiba-tiba diusir sama yang punya Toko, akhirnya kita pindah, tapi Alhamdulillah yang penting berkah," keluhnya.


Selain itu, Puncak ramai pengunjung pasar Serpong berkisar di Jam-jam tertentu, Encop menyebutkan sekitar pukul 6 Pagi, 11 Siang, dan Ba'da Ashar menjelang Magrib akan ramai pembeli.


tapakjurnal.com (09/04/2024).

Website Instan
×
Berita & Artikel Perbarui
               
         
close